Blog

Cara Memandikan Bayi Newborn

Cara Memandikan Bayi Newborn

Rutinitas memandikan bayi newborn mungkin bisa jadi pengalaman yang paling ditakuti, sekaligus ditunggu- tunggu. Cemas dan khawatir bercampur senang pasti dirasakan ibu baru  melahirkan yang tidak sabar melihat si kecil menikmati nyamannya dimandikan. Supaya tidak kewalahan, yuk ketahui dulu fakta seputar memandikan bayi newborn berikut :


Seberapa Sering Boleh Memandikan Bayi Newborn?


Di Indonesia, bayi sering dimandikan minimal 1 kali setiap hari. Tetapi jika mommy masih kurang pede, jangan khawatir karena sesungguhnya bayi baru lahir tidak membutuhkan mandi rutin. Cukup mengelap bayi secara hati- hati setiap hari, dan selingi dengan mandi seperlunya . Fokus pada perawatan bayi terutama pada penggantian popok dan daerah tubuh yang terlipat, misalnya wajah, leher dan bagian belakang tubuh.


Kapan Waktu Terbaik Memandikan Bayi Newborn?


Bayi juga sering dimandikan pada pagi hari, bukan di malam hari. Padahal prakteknya di dunia kesehatan di Barat, bayi sering dimandikan menjelang malam supaya bisa tidur nyenyak. Prinsipnya, tidak ada aturan mengikat tentang waktu mandi bayi yang paling tepat. Sebaiknya pilih waktu yang nyaman, tidak terlalu pagi atau malam, sepanjang kondisinya santai dan tenang untuk ibu dan anak. 


Apa Cara Terbaik Memandikan Bayi Newborn?


Tidak ada satu cara pasti atau terbaik dalam memandikan bayi baru lahir. Prioritasnya adalah memandikan secara aman dan nyaman untuk ibu dan anak.


Alat bantu seperti spons atau kain lembut bisa membantu proses memandikan bayi newborn. Juga tersedia banyak bak mandi yang bisa dipilih sesuai kebutuhan, bahkan juga memanfaatkan wastafel yang ada. Sepanjang kondisinya higienis dan memudahkan, maka tidak perlu terlalu mencemaskan kondisi memandikan si kecil yah moms. 


Beberapa posisi memandikan bayi newborn yang layak dicoba:

  • Berdiri: Jika lebih memudahkan dalam proses memandikan bayi, pilih posisi berdiri yang juga lebih nyaman pada tulang punggung orang dewasa. 

  • Duduk: Boleh menggunakan tempat duduk kecil untuk menjaga keseimbangan saat memandikan bayi. Posisi ini lebih aman daripada berjongkok.

  • Membungkuk : Tidak begitu disarankan karena beresiko mencederai tulang belakang.


Bagaimana Dengan Produk Mandi Bayi?


Ingat untuk hanya menggunakan produk mandi yang khusus untuk kulit bayi yah moms.



Seberapa Banyak Air Yang Harus Digunakan?


Untuk memulai, coba gunakan ember kecil untuk latihan menggosok kulit bayi dengan kain lembut. Sambil berlatih hingga mulai lebih mahir, moms pasti akan semakin jeli mengestimasi air yang dibutuhkan. Prinsipnya, posisi bayi saat direbahkan di dalam bak mandi tidak boleh melewati bagian bahunya. Tetap pegang bayi dengan aman sewaktu memandikannya. 


Bagaimana Dengan Suhu Air Mandi?


Gunakan air yang bersuhu hangat. Pastikan juga suhu ruangan kamar mandi tidak terlalu dingin yah.


Bagaimana Cara Memulai Memandikan Bayi?


Pastikan posisi memegang bayi sudah aman dan nyaman, terutama saat mulai memasukkan bayi ke dalam bak mandi. 

Gunakan salah satu tangan untuk menyangga kepala bayi, dan tangan satunya lagi memegang badan bayi sambil memasukkannya ke dalam air. Pastikan kaki bayi yang terlebih dahulu masuk ke air. 

Pegang posisi kepala bayi dan bagian pinggang dengan lengan dan tangan. Posisi tangan  harus memegang bagian belakang punggung bayi berdekatan dengan bagian ketiak. Saat membersihkan bagian belakang tubuh baik, dekatkan posisi bayi ke tubuh ibu. Terus pegang dengan erat di bagian bawah ketiak bayi. 

Bersihkan bayi mulai dari bagian wajah lalu perlahan tapi pasti ke seluruh bagian tubuh dengan seksama.

Siap memandikan bayi newborn moms? Buat persiapan yang mantap dan jangan sungkan meminta bantuan anggota keluarga lain untuk pertama kalinya. Semakin sering dilakukan, pasti nantinya kalian akan semakin fasih. Selamat memandikan si kecil yah moms!


Copyright © 2025 . All rights reserved by GIGEL.ID